Halaman

Kamis, 24 Mei 2012

Perekat Bernama Cinta




Judul Buku     : Cinta itu Indah, Friend!!; Serial The Twin Oriole
Penulis            : Afifah Afra Amatullah
Penerbit          : Eranovfis
Tahun Terbit    : 2009
Tebal Halaman : X+128 hlm.


Cinta, selalu saja ada cerita tentang satu kata ini. Apalagi berhubungan dengan remaja. Cinta bukan berarti harus jatuh pada cinta lawan jenis saja. Dalam artian umum cinta adalah suatu bentuk kasih sayang pada sesama, entah itu kepada orang tua, kepada adik atau kakak, kepada teman, kepada hewan, kepada tumbuhan atau juga malah cinta teragung cinta pada Tuhan. Tentu, dengan adanya cinta, sebuah cerita akan terasa indah.

Afifah Afra Amatullah, mengemas sesuatu bernama cinta dengan sangat apik. Jika pada umumnya cinta remaja itu diartikan cinta pada lawan jenis saja. Cinta di sini penulis artikan sebagai sebuah bentuk kasih sayang pada sesama. Pada seorang teman.

Terceritalah, sekelompok siswa SMU Pahlawan yang sedang melakukan perkemahan di hutan Gedong songo. Dan seperti biasa, dalam acara-acara seperti itu selalu saja terjadi yang namanya perpeloncoan. Adalah Trisna Syailendra, sang Pradani yang mempunyai karakter tomboy, bossy dan keras kepala. Dan Luthfie Rahma Siregar, gadis berjilbab yang menjadi salah satu anggota gugus depan SMU Pahlawan. 
Rahma yang lembut tapi tegas, berani jika ada suatu hal yang dirasa tidak sesuai pada tempatnya, menjadi incaran para seniornya. Si ‘Biang Kerok’ begitulah julukan Rahma di mata para seniornya. Hingga suatu ketika Trisna cemburu akan kedekatan Rahma dengan Dion - pemimpin tertinggi Dewan Ambalan- akhirnya merencanakan sebuah rencana untuk membuat Rahma kapok. Trisna membawa Rahma masuk hutan. Sebenarnya Trisna benar-benar memastikan jika hal itu tidak terlalu membahayakan dan hanya sebatas membuat Rahma kapk saja. Tapi ternyata rencana Tris membuat keduanya masuk dalam sebuah masalah besar. Sebuah auman harimau membuat keduanya tersesat.
Dan untuk selanjutnya mereka disekap oleh  dua orang  buronan polisi. Dari sinilah kedekatan mereka mulai terjalin. Trisna yang galak, tak lagi bersikap demikian. Justru selaku kakak kelas yang tentunya lebih dewasa, Trisna benar-benar menjadi pelindung Rahma. Mereka berjuang bersama untuk bisa keluar dari masalah yang sedang mereka hadapi. Ah, di mana-mana, cinta itu indah, Friend!!

Buku ini menyajikan konflik yang benar-benar membuat penasaran pembacanya. Berdebar-debar dalam mengikuti alurnya. Cerita remaja yang tidak lagi berbicara cinta lawan jenis. Tapi cinta yang benar-benar diberikan untuk sesama makhluk-Nya. Bahasa yang disajikan pun begitu khas dengan unsur remaja. Banyak hal-hal yang bisa kita jadikan sebagai pembelajaran dalam buku ini, terutama untuk para remaja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar